Jelang Deklarasi, Amri-Husmaluddin Raih Dukungan Koalisi Besar

- Editor

Rabu, 7 Agustus 2024 - 14:42 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka, Amri Jamaluddin dan Husmaluddin. (Foto: Tangkapan Layar)

Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kolaka, Amri Jamaluddin dan Husmaluddin. (Foto: Tangkapan Layar)

Mekongganews.id, KOLAKA – Pendaftaran Pilkada Kabupaten Kolaka semakin dekat, dan para calon bupati serta wakil bupati tengah mempersiapkan diri untuk memasuki gelanggang politik.

Di antara mereka, pasangan Amri Jamaluddin dan Husmaluddin, yang dikenal dengan sebutan BERAMAL, mendapatkan dukungan koalasi besar dari berbagai partai politik.

Sebanyak 10 partai, baik yang memiliki maupun tidak memiliki keterwakilan di DPRD Kolaka, siap mendukung dan memenangkan pasangan Beramal pada Pilkada yang akan dilaksanakan pada 27 November mendatang.

Saat ini, pasangan Beramal tengah memantapkan diri untuk menuju deklarasi yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

“Insya Allah, dalam waktu dekat Beramal akan melaksanakan deklarasi untuk maju di Pilkada Kolaka 2024,” ucap Amri Jamaluddin, calon Bupati Kolaka pada Senin, 5 Agustus 2024.

Amri, yang akrab disapa, mengungkapkan bahwa baru-baru ini Partai Bulan Bintang telah memberikan dukungan kepada Beramal berdasarkan hasil musyawarah DPC Kabupaten Kolaka dan DPW Provinsi Sulawesi Tenggara.

“Kemarin surat dukungan dari Partai Bulan Bintang sudah diserahkan langsung oleh ketua DPC PBB, Drs. H. Andi Baharuddin kepada saya. Ini pertanda banyak partai yang melirik pasangan Beramal meski tidak memiliki keterwakilan di DPRD Kabupaten Kolaka,” ungkapnya.

Amri juga menegaskan bahwa pasangan Beramal terbuka untuk menerima dukungan dari partai lain yang tidak memiliki keterwakilan di DPRD untuk berjuang bersama-sama dalam Pilkada Kolaka yang akan digelar pada 27 November mendatang.

“Saat ini sudah 10 partai yang mendukung dan mengusung kami berdua (Beramal), 6 partai memiliki keterwakilan di DPRD dan 4 partai tidak memiliki keterwakilan. Mari kita sama-sama berjuang untuk Pilkada Kolaka 2024,” pungkasnya.

Berita Terkait

Hasil Rapat Pleno KPU: Amri-Husmaluddin Menang di Pilkada Kolaka 2024
Besok! KPU Kolaka Gelar Rapat Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pilkada 2024
Demo di Kantor DPC PDIP Kolaka, Massa Tuntut Ketua Dicopot
Usai Pemungutan Suara Pilkada Sultra, Andi Sumangerukka dan Lukman Abunawas Bertemu dan Berpelukan
Hasil Quick Count SDI: BERAMAL Menang Telak 60,07 % di Pilkada Kolaka
Survei SDI Klaim BERAMAL Menangi Pilkada Kolaka 2024
Hasil Survei JSI dan SDI: BERAMAL Unggul di Pilkada Kolaka 2024, JADI Tertinggal
Tak Ikut Debat Ke 3, TIM 28 BERAMAL: Pilih Kampanye Dialogis Langkah Bijak Jelang Pencoblosan Pilkada Kolaka

Berita Terkait

Kamis, 5 Desember 2024 - 05:13 WITA

Hasil Rapat Pleno KPU: Amri-Husmaluddin Menang di Pilkada Kolaka 2024

Selasa, 3 Desember 2024 - 20:02 WITA

Besok! KPU Kolaka Gelar Rapat Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara Pilkada 2024

Senin, 2 Desember 2024 - 15:21 WITA

Demo di Kantor DPC PDIP Kolaka, Massa Tuntut Ketua Dicopot

Minggu, 1 Desember 2024 - 16:32 WITA

Usai Pemungutan Suara Pilkada Sultra, Andi Sumangerukka dan Lukman Abunawas Bertemu dan Berpelukan

Rabu, 27 November 2024 - 20:32 WITA

Hasil Quick Count SDI: BERAMAL Menang Telak 60,07 % di Pilkada Kolaka

Kamis, 21 November 2024 - 01:11 WITA

Survei SDI Klaim BERAMAL Menangi Pilkada Kolaka 2024

Rabu, 20 November 2024 - 08:44 WITA

Hasil Survei JSI dan SDI: BERAMAL Unggul di Pilkada Kolaka 2024, JADI Tertinggal

Minggu, 17 November 2024 - 01:46 WITA

Tak Ikut Debat Ke 3, TIM 28 BERAMAL: Pilih Kampanye Dialogis Langkah Bijak Jelang Pencoblosan Pilkada Kolaka

Berita Terbaru


Menteri Industri dan Sumber Daya Mineral Kerajaan Arab Saudi, Bandar bin Ibrahim Alkhorayef (kanan) bersama Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Masrokhan (kiri). (Foto: Istimewa)

Nasional

Indonesia dan Arab Saudi Bersinergi Tingkatkan SDM Industri

Sabtu, 19 Apr 2025 - 10:07 WITA