Mekongganews.id, KOLAKA- Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) menggelar konferensi pers resmi untuk mengumumkan struktur kepengurusan terbaru di bawah kepemimpinan Rosan Roeslani.
Acara yang berlangsung di Financial Hall Jakarta, Gedung Graha Cimb Niaga, Jakarta Selatan, ini turut dihadiri oleh sejumlah eksekutif penting dari Danantara, termasuk Rosan Roeslani selaku Chief Executive Officer (CEO), Donny Oskaria sebagai Chief Operating Officer (COO), dan Pandu Sjahrir sebagai Chief Investment Officer (CIO).
Dalam sambutannya, Rosan Roeslani menyampaikan bahwa harapan publik terhadap Danantara Indonesia sangat tinggi.
Oleh karena itu, tim yang baru saja dibentuk diharapkan segera bekerja keras untuk mewujudkan visi besar yang telah direncanakan perusahaan.
“Harapan publik terhadap Danantara Indonesia sangat tinggi, sehingga sejak hari pertama, tim ini harus segera bekerja untuk mewujudkan visi besar kami,” kata Rosan.
Sementara itu, Donny Oskaria menegaskan bahwa pemilihan para eksekutif di Danantara dilakukan dengan sangat hati-hati dan berdasarkan objektivitas.
Setiap pemimpin yang terpilih, menurut Donny, telah melewati proses seleksi ketat oleh konsultan SDM global dan memenuhi standar profesionalisme, kompetensi, serta integritas yang tinggi.
“Semua yang terpilih telah melalui proses seleksi ketat yang dilakukan oleh konsultan SDM global berdasarkan profesionalisme, kompetensi, dan integritas. Hal ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo,” tegas Donny.
Selain itu, ada CEO PT Vale Indonesia Tbk (INCO), Febriany Eddy ditunjuk menjadi Managing Director Danantara.
“She’s one of the though CEO Lady, dan very sharp dan akan duduki MD di operation level. Beliau akan beri kontribusi yang sangat positif,” ungkap Rosan Roeslani, CEO Danantara, dalam keterangan pers, Senin (24/3/2025).
Berikut adalah susunan lengkap pengurus BPI Danantara yang diumumkan pada konferensi pers tersebut:
Susunan Pengurus Danantara
Board of Danantara
Kepala Badan/Chief Executive Officer (CEO): Rosan Roeslani
Chief Operating Officer (COO): Donny Oskaria
Chief Investment Officer (CIO): Pandu Sjahrir
Dewan Pengawas
Erick Thohir
Muliaman Hadad
Menko dan Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg)
Dewan Penasihat
Ray Dalio
Helman Sitohang
Jeffrey Sachs
Chapman Taylor
Thaksin Shinawatra
Komite Pengawasan dan Akuntabilitas
Ketua PPATK
Ketua KPK
Ketua BPK
Ketua BPKP
Kapolri
Jaksa Agung
Managing Directors
Managing Director Legal: Robertus Bilitea
Managing Director Risk & Sustainability: Lieng-Seng Wee
Managing Director Finance: Arief Budiman
Managing Director Treasury: Ali Setiawan
Managing Director Global Relations & Governance: Mohamad Al-Arief
Managing Director Stakeholder Management: Rohan Hafas
Managing Director Internal Audit: Ahmad Hidayat
Managing Director Human Resources: Sanjay Bharwani
Managing Director/Chief Economist: Reza Yamora Siregar
Managing Director Head of Office: Ivy Santoso
Komite Manajemen Risiko
John Prasetio
Komite Investasi dan Portofolio
Yup Kim
Holding Operasional
Managing Director: Agus Dwi Handaya
Managing Director: Febriany Eddy
Managing Director Risk: Riko Banardi
Holding Investasi
Managing Director Finance: Djamal Attamimi
Managing Director Legal: Bono Daru Adji
Managing Director Investment: Stefanus Ade Hadiwidjaja
Dalam kesempatan tersebut, Rosan menekankan bahwa BPI Danantara memiliki komitmen yang kuat untuk menjalankan strategi yang telah disusun dan memastikan setiap langkah yang diambil akan memberikan dampak positif bagi masyarakat dan perekonomian Indonesia.
Dengan susunan pengurus yang solid dan profesional, BPI Danantara siap untuk berkontribusi dalam mempercepat pembangunan ekonomi Indonesia.
Dengan tim yang telah terbentuk dan visi yang jelas, Danantara Indonesia optimis bisa memberikan dampak positif yang signifikan, baik untuk pengelolaan investasi maupun untuk masyarakat luas. (*)