Awaluddin Paseng Resmi Jabat Wakil Ketua I DPRD Kolaka

- Editor

Jumat, 14 Februari 2025 - 01:00 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pelantikan Wakil Ketua DPRD Kolaka Awaludin Paseng di gedung DPRD Kolaka. (Foto: Istimewa)

Pelantikan Wakil Ketua DPRD Kolaka Awaludin Paseng di gedung DPRD Kolaka. (Foto: Istimewa)

Mekongganews.id, KOLAKA- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kolaka resmi melantik Awaluddin Paseng sebagai Wakil Ketua I DPRD Kolaka dalam rapat paripurna yang digelar di gedung DPRD Kolaka pada Kamis (13/2/2025).

Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kolaka, I Ketut Arjana, serta dihadiri oleh sejumlah anggota DPRD, Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kolaka, kepala organisasi perangkat daerah (OPD), serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, I Ketut Arjana menegaskan bahwa unsur pimpinan DPRD bukan sekadar jabatan, melainkan tanggung jawab besar dalam merealisasikan aspirasi masyarakat dan mendorong kemajuan Bumi Mekongga.

“Pemerintah dan DPRD merupakan satu kesatuan dalam menjalankan roda pemerintahan daerah. Kami memiliki tugas mengakomodasi kepentingan masyarakat serta menjalin kerja sama yang harmonis demi pembangunan Kolaka,” ujarnya.

Pelantikan Awaluddin Paseng dari Fraksi Demokrat ini merupakan tindak lanjut dari keputusan rapat Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Kolaka yang menetapkan dirinya untuk mengisi posisi tersebut.

Dalam keterangannya kepada awak media, Awaluddin Paseng menyampaikan apresiasi kepada Partai Demokrat dan masyarakat Kolaka, khususnya di Daerah Pemilihan (Dapil) 4 yang mencakup Kecamatan Samaturu, Kecamatan Wolo, dan Kecamatan Iwoimendaa, atas kepercayaan yang diberikan kepadanya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada pimpinan dan pengurus Partai Demokrat serta masyarakat Kolaka atas amanah ini. Saya berkomitmen untuk menjalankan tugas dan wewenang dengan penuh tanggung jawab serta bersinergi dengan semua pihak demi kemajuan daerah,” kata Awaluddin Paseng.

Berita Terkait

DPP Demokrat Tunjuk Awaluddin Paseng Jadi Wakil Ketua I DPRD Kolaka
DPRD Kolaka Resmi Bentuk AKD, Ini Daftar Lengkapnya
45 Anggota DPRD Sultra Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
Sultan Bachtiar Najamudin Terpilih Sebagai Ketua DPD RI Usai Cekcok dengan La Nyalla Mattakitti
Pj Bupati Andi Makkawaru Hadiri Rapat Paripurna DPRD, Sambut HUT ke-64 Kolaka

Berita Terkait

Jumat, 14 Februari 2025 - 01:00 WITA

Awaluddin Paseng Resmi Jabat Wakil Ketua I DPRD Kolaka

Jumat, 3 Januari 2025 - 21:00 WITA

DPP Demokrat Tunjuk Awaluddin Paseng Jadi Wakil Ketua I DPRD Kolaka

Jumat, 3 Januari 2025 - 15:00 WITA

DPRD Kolaka Resmi Bentuk AKD, Ini Daftar Lengkapnya

Senin, 7 Oktober 2024 - 12:10 WITA

45 Anggota DPRD Sultra Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

Rabu, 2 Oktober 2024 - 09:46 WITA

Sultan Bachtiar Najamudin Terpilih Sebagai Ketua DPD RI Usai Cekcok dengan La Nyalla Mattakitti

Selasa, 5 Maret 2024 - 05:35 WITA

Pj Bupati Andi Makkawaru Hadiri Rapat Paripurna DPRD, Sambut HUT ke-64 Kolaka

Berita Terbaru


Menteri Industri dan Sumber Daya Mineral Kerajaan Arab Saudi, Bandar bin Ibrahim Alkhorayef (kanan) bersama Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Masrokhan (kiri). (Foto: Istimewa)

Nasional

Indonesia dan Arab Saudi Bersinergi Tingkatkan SDM Industri

Sabtu, 19 Apr 2025 - 10:07 WITA