Jokowi dan Prabowo Absen di Harlah PKB ke-26 Karena Jadwal Padat

- Editor

Senin, 22 Juli 2024 - 20:40 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Peringatan Hari Lahir Partai Kebangkitan Bangsa di JCC Senayan, 23 Juli 2024. (Foto: Tanggapan Layar)

Peringatan Hari Lahir Partai Kebangkitan Bangsa di JCC Senayan, 23 Juli 2024. (Foto: Tanggapan Layar)

Mekongganews.id, KOLAKA –  Ketua Panitia Harlah PKB ke-26, Cucun Syamsurijal, mengungkapkan bahwa baik Presiden Joko Widodo maupun presiden terpilih Prabowo Subianto tidak dapat menghadiri acara Harlah ke-26 PKB yang akan digelar besok, Selasa 23 Juli 2024, di JCC Senayan, Jakarta. Keduanya absen karena padatnya jadwal yang tidak memungkinkan untuk hadir.

“Sejak awal PKB telah mengundang keduanya untuk hadir. Namun, karena jadwal yang padat, keduanya kemungkinan besar akan absen di acara tersebut,” ujar Cucun dalam jumpa pers di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Senin 22 Juli 2024.

Cucun menjelaskan bahwa undangan telah disampaikan jauh sebelumnya.

“Kita sudah komunikasi dari awal. Namun, beliau-beliau kan sudah terjadwal dengan agenda negara. Pak Prabowo ke luar negeri, sementara Pak Jokowi sudah memiliki agenda penuh untuk Hari Anak Nasional. Tanggalnya bersamaan dengan acara PKB,” jelasnya.

Meski demikian, Cucun menegaskan bahwa sejumlah ketua umum dari partai lain telah mengonfirmasi kehadiran mereka di acara yang akan berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat. “Besok yang sudah konfirmasi ketua partai banyak,” tambahnya.

Harlah ke-26 PKB juga dianggap sebagai upaya untuk mempererat hubungan antarpartai pasca Pemilu 2024.

“Pasca Pilpres dan Pileg, dengan ketum partai harus kita merajut harmonisasi agar tujuan bersama tercapai. Kenapa kita undang Maliq & D’Essentials, agar romantis menjalankan perjalanan kehidupan berbangsa dan bernegara ini,” ungkap Cucun.

PKB turut mengundang sejumlah kandidat calon kepala daerah yang diusung untuk maju Pilkada 2024.

“Di antaranya calon kepala daerah yang sudah mendapat amanat dan disahkan sebagai usungan PKB, kita undang yang sudah pasti bahwa mereka adalah bagian dari pengusung dalam Pilkada,” tutup Cucun.

 

Berita Terkait

Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, PT. CNI Gelar Pasar Murah Ceria Ramadan 2025
PT Ceria Gelar Safari Ramadhan di 13 Desa Kecamatan Wolo
Sukses Adakan Baksos, Kohati Cabang Makassar Fokus Kawal Diskriminasi Perempuan
Ceria Dukung Pengembangan SDM di Kolaka Melalui Pelatihan Berbasis Kompetensi
H. Atto Sakmiwata S. Resmikan Masjid H. AR. Dg. Mallongi di Wolo
Hasto Kristiyanto Ditahan, PDIP di Bawah Kendali Megawati
Presiden Prabowo Lantik 961 Kepala Daerah, Pertama dalam Sejarah
DPR RI Sahkan Revisi UU Minerba: Peluang UMKM dan Organisasi Keagamaan

Berita Terkait

Senin, 24 Maret 2025 - 19:03 WITA

Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat, PT. CNI Gelar Pasar Murah Ceria Ramadan 2025

Minggu, 23 Maret 2025 - 19:58 WITA

PT Ceria Gelar Safari Ramadhan di 13 Desa Kecamatan Wolo

Minggu, 23 Maret 2025 - 01:56 WITA

Sukses Adakan Baksos, Kohati Cabang Makassar Fokus Kawal Diskriminasi Perempuan

Rabu, 19 Maret 2025 - 01:12 WITA

Ceria Dukung Pengembangan SDM di Kolaka Melalui Pelatihan Berbasis Kompetensi

Minggu, 2 Maret 2025 - 01:05 WITA

H. Atto Sakmiwata S. Resmikan Masjid H. AR. Dg. Mallongi di Wolo

Jumat, 21 Februari 2025 - 03:40 WITA

Hasto Kristiyanto Ditahan, PDIP di Bawah Kendali Megawati

Kamis, 20 Februari 2025 - 06:24 WITA

Presiden Prabowo Lantik 961 Kepala Daerah, Pertama dalam Sejarah

Selasa, 18 Februari 2025 - 19:37 WITA

DPR RI Sahkan Revisi UU Minerba: Peluang UMKM dan Organisasi Keagamaan

Berita Terbaru


Menteri Industri dan Sumber Daya Mineral Kerajaan Arab Saudi, Bandar bin Ibrahim Alkhorayef (kanan) bersama Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Masrokhan (kiri). (Foto: Istimewa)

Nasional

Indonesia dan Arab Saudi Bersinergi Tingkatkan SDM Industri

Sabtu, 19 Apr 2025 - 10:07 WITA